×

Balipuspanews's video: Ops Yustisi Sasar Wilayah Simpang Kampus Unud Jimbaran Petugas Temukan 8 Pelanggar Prokes

@Ops Yustisi Sasar Wilayah Simpang Kampus Unud Jimbaran, Petugas Temukan 8 Pelanggar Prokes
MANGUPURA, balipuspanews.com – Ops Yustisi kembali dilaksanakan oleh petugas tim terpadu di wilayah Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Bali. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (17/12/2020) tersebut, menyasar simpang SPBU Kampus UNUD Jimbaran, Kuta Selatan, Badung. Kasubbag Humas Polresta Denpasar, Iptu I Ketut Sukadi mengatakan, kegiatan itu melibatkan 30 orang personel gabungan. “Untuk kegiatan kemarin (17/12/2020), kita libatkan unsur TNI, Polri dan Satpol PP serta petugas Kecamatan Kuta Selatan dengan total 30 orang,” ujar Sukadi, Jumat (18/12/2020) pagi. Lebih lanjut dalam keterangannya, kegiatan ini berlangsung untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kuta Selatan, Badung. Hasil dari kegiatan tersebut, Tim Terpadu Ops Yustisi menemukan delapan orang yang melanggar protokol kesehatan (prokes). “Dari operasi kemarin, kita berhasil temukan delapan orang pelanggar protokol kesehatan baik yang tidak memakai masker dan menggunakan masker tidak benar,” ucapnya. “Selanjutnya mereka yang melanggar prokes langsung diberikan teguran dan dicatat identitasnya,” tambah Iptu I Ketut Sukadi. Kasubbag Humas Polrest mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap disiplin dan sadar mengenai prokes. “Kepada masyarakat diharapkan untuk tetap disiplin dan sadar akan pentingnya menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah guna mencegah penyebaran pandemi Covid-19,” tutupnya. ketika berpergian keluar rumah dengan melakukan  , , , dan . Mari kita saling menjaga dan mendoakan, kalau bukan kita siapa lagi. Ayo bersama-sama putus rantai penyebaran Covid-19.

0

0
Balipuspanews
Subscribers
2.6K
Total Post
745
Total Views
1.8K
Avg. Views
25.4
View Profile
This video was published on 2020-12-18 18:59:12 GMT by @Balipuspanews on Youtube. Balipuspanews has total 2.6K subscribers on Youtube and has a total of 745 video.This video has received 0 Likes which are lower than the average likes that Balipuspanews gets . @Balipuspanews receives an average views of 25.4 per video on Youtube.This video has received 0 comments which are lower than the average comments that Balipuspanews gets . Overall the views for this video was lower than the average for the profile.Balipuspanews #ingatpesanibu #3M, #Memakaimasker, #Mencucitangan, #Menjagajarak. Mari has been used frequently in this Post.

Other post by @Balipuspanews