×

MR AZKA OFFICIAL 's video: TNI AU TETAP LEMAH TANPA BANTUAN ALUTSISTA YANG SATU INI

@TNI AU TETAP LEMAH TANPA BANTUAN ALUTSISTA YANG SATU INI
Rencana Menteri Pertahanan (Menhan) Indonesia Prabowo Subianto untuk membeli jet tempur generasi 4.5 Dassault Rafale lansiran Prancis memang patut dipertimbangkan. Rafale ialah salah satu jet tempur jempolan dunia yang memang didesain untuk menhadapi tuntutan peperangan udara masa kini. Apalagi Indonesia juga bakal segera kedatangan jet tempur ganas dari Rusia, Sukhoi Su-35 untuk menggantikan armada F-5 II Tiger TNI AU. Jika kedatangan dua penempur kelas berat itu maka bisa dipastikan ruang udara Indonesia lebih terjaga karena dikawal jet-jet tempur wahid. Untuk saat ini sebagai penjaga ruang udaranya, Indonesia mengandalkan barisan F-16 C/D 52ID, Sukhoi Su-27/30, Hawk 109/209 dan T-50i Golden Eagle. Sebagai workhorse dan tulang punggung kekuatan udara nasional, maka T-50i dan F-16 paling tinggi tingkat readiness-nya. Maka dirasa sangat perlu untuk menambah kekuatan udara nasional Indonesia demi terwujudnya Angkatan Udara berkelas dunia. Namun apakah dengan menambah jet tempur cukup untuk membuat AU kita disegani? Tentunya tidak, karena pertempuran udara masa kini menuntut sebuah kerjasama tim untuk tetap menguasai Air Superiority. Indonesia sangat sangat butuh apa itu yang namanya jenis pesawat Airborne Warning And Control System (AWACS). Mengutip Britannica.com, pesawat AWACS ialah pesawat untuk melakukan pengawasan jarak jauh dengan radar yang dibawanya. Ia juga bisa menjadi markas komando di udara dimana bisa mengarahkan jalannya pertempuran baik di darat, laut dan udara. Mengutip nato.int, AU Amerika Serikat (AS) misalnya punya seabrek pesawat jenis ini mulai dari Boeing 737 Wedgetail hingga P-8 Poseidon. AU AS berkali-kali menggunakan markas terbang ini dalam menyukseskan kampanye militer mereka di Irak, Afghanistan, konflik Laut Cina Selatan (LCS) dan operasi-operasi tempur lainnya di seluruh belahan dunia. egunaan pesawat ini amat banyak, ia bisa menuntun pergerakan pasukan kawan untuk segera menghantam target, menuntun pergerakan rudal hingga fungsinya yang amat penting yakni mata-mata.

26

1
MR AZKA OFFICIAL
Subscribers
85.2K
Total Post
9
Total Views
1.5M
Avg. Views
20.2K
View Profile
This video was published on 2020-03-07 13:50:34 GMT by @PG85 on Youtube. MR AZKA OFFICIAL has total 85.2K subscribers on Youtube and has a total of 9 video.This video has received 26 Likes which are lower than the average likes that MR AZKA OFFICIAL gets . @PG85 receives an average views of 20.2K per video on Youtube.This video has received 1 comments which are lower than the average comments that MR AZKA OFFICIAL gets . Overall the views for this video was lower than the average for the profile.

Other post by @PG85