×

Radar Jogja Channel's video: Calon Penumpang KA Wajib Puasa 30 Menit Sebelum Pakai GeNose C19

@Calon Penumpang KA Wajib Puasa 30 Menit Sebelum Pakai GeNose C19
Deteksi virus Covid-19 dengan GeNose mulai diterapkan di Stasiun Tugu Jogjakarta. Alat ciptaan civitas UGM Jogjakarta ini telah digunakan sejak 3 Februari. Sasarannya adalah calon penumpang kereta api dengan rute perjalanan jarak jauh. Untuk penggunaan GeNose C19, calon penumpang diminta puasa selama 30 menit. Berupa tidak minum, makan hingga merokok 30 menit sebelum uji kesehatan. Persyaratan ini guna mengantisipasi kesalahan deteksi. Terlebih GeNose C19 mendeteksi melalui hembusan nafas. “Persyaratan utama calon penumpang KA bisa menunjukan kode booking tiket. Lalu puasa 30 menit sebelum pemeriksaan. Tidak boleh makan, minum, ngopi, merokok kecuali air mineral. Karena akan berdampak pada hasil yang tidak maksimal,” jelas Manager Humas PT. KAI Daop 6 Jogjakarta Supriyanto, ditemui di Stasiun Tugu Jogjakarta, Kamis (4/2). Tercatat ada lima unit alat GeNose C19 yang terpasang di Stasiun Tugu Jogjakarta. Seluruh penumpang jarak jauh wajib menjalani uji kesehatan sebagai syarat perjalanan. Fungsi deteksi dini Covid-19 ini sama halnya rapid antigen. Walau tersedia sejak 3 Februari, namun secara resmi GeNose C19 diluncurkan Kamis (5/2). Peluncuran ini serentak di dua Stasiun Kereta Api besar di Pulau Jawa. Selain Stasiun Tugu Jogjakarta adapula Stasiun Senen Jakarta. “Kami mengimbau calon penumpang melakukan pemeriksaan GeNose C19 H-1 sebelum keberangkatan. Kalau masa berlaku GeNose C19 ini 3×24 jam,” katanya. (dwi/sky) . . VIDEOGRAFER : DWI AGUS/RADAR JOGJA VIDEOEDITOR : GANIFIANTO/RADAR JOGJA . Ikuti juga akun kami: Instagram : @radarjogja Line : radarjogjaofficial Twitter : @radarjogja Website : radarjogja.jawapos.com/ . Alamat : Jl. Ring Road Utara no.88 (Barat Polda DIY), Yogyakarta 55281 Telpon : (0274) 4477785 Radar Jogja Channel tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE.

4

0
Radar Jogja Channel
Subscribers
62.6K
Total Post
3.7K
Total Views
94.7K
Avg. Views
444.7
View Profile
This video was published on 2021-02-05 05:30:18 GMT by @Radar-Jogja-Channel on Youtube. Radar Jogja Channel has total 62.6K subscribers on Youtube and has a total of 3.7K video.This video has received 4 Likes which are lower than the average likes that Radar Jogja Channel gets . @Radar-Jogja-Channel receives an average views of 444.7 per video on Youtube.This video has received 0 comments which are lower than the average comments that Radar Jogja Channel gets . Overall the views for this video was lower than the average for the profile.

Other post by @Radar Jogja Channel