×

Tribun Bekasi Official's video: Jokowi Bantah Mentan Syahrul Yasin Limpo Hilang Kontak di Eropa

@Jokowi Bantah Mentan Syahrul Yasin Limpo Hilang Kontak di Eropa
Presiden Joko Widodo merespons mengenai kabar Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo yang hilang kontak di Eropa usai kunjungan kerja ke Spanyol dan Italia. "Ya tunggu lah, beliau kan keluar belum sampai ke Indonesia," kata Jokowi di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu (4/10/2023). Namun Jokowi menampik bahwa pembantunya itu telah hilang kontak. "Siapa yang kehilangan kontak? siapa?, coba di kontak saja bisa. Ada yang punya nomor teleponnya gak? coba dikontak," kata Jokowi. Meski begitu pimpinan negara belum mengetahui posisi anak buahnya itu saat ini. "Ya masa urusan posisi dimana presiden suruh tahu, kamu gimana," tukasnya. Selain itu ketika ditanya mengenai kabar potensi reshuffle, Eks Gubernur DKI Jakarta itupun masih belum mau bicara. Sebelumnya Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi mengatakan dirinya tidak mengetahui keberadaan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo pasca perjalanan dinas ke Almeria, Spanyol dan Roma, Italia. "Betul sampai hari ini kita terus mencari keberadaan pak menteri karena sampai detik ini kita belum ada kabar mengenai keberadaan pak menteri sampai hari ini," ujar Harvick di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/10/2023). Sosok SYL tengah menjadi sorotan publik seiring langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelidiki kasus dugaan korupsi di Kementan. Dikabarkan SYL sedang berada di Spanyol untuk melakukan kunjungan kerja saat KPK menggeledah rumah dinasnya. Belakangan diketahui politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) tengah menjalani pengobatan usai kunjungan kerja di Eropa. "Pak SYL itu ada kegiatan di luar negeri yang tadinya tanggal 1 (Oktober) harus pulang. Cuma karena hal tentang fisiknya, prostatnya masalah, jadi dia langsung ke RS," ucap Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni kepada wartawan. Dia pun memastikan SYL akan kembali ke Jakarta dalam waktu dekat. Menurut Sahroni, SYL akan kembali ke Tanah Air pada Jumat, 5 Oktober mendatang. "Disangka hilang tuh kan lost contact. Ya maklumlah, orang kalau sudah tua, kena prostat, ya boro-boro mikirin telepon. Ya akhirnya gak bisalah komunikasi. Tanggal 5 dia sudah di Jakarta," ujar dia. Berita Selengkapnya klik tautan di bawah ini : https://wartakota.tribunnews.com/video Sumber: Kompas TV Editor Video: Rangga Baskoro

1

0
Tribun Bekasi Official
Subscribers
25.7K
Total Post
6.3K
Total Views
110.1K
Avg. Views
478.5
View Profile
This video was published on 2023-10-04 10:52:52 GMT by @warta-kota-video on Youtube. Tribun Bekasi Official has total 25.7K subscribers on Youtube and has a total of 6.3K video.This video has received 1 Likes which are lower than the average likes that Tribun Bekasi Official gets . @warta-kota-video receives an average views of 478.5 per video on Youtube.This video has received 0 comments which are lower than the average comments that Tribun Bekasi Official gets . Overall the views for this video was lower than the average for the profile.Tribun Bekasi Official #jokowi #syahrulyasinlimpo #hilangkontak has been used frequently in this Post.

Other post by @warta kota video